Tampilkan postingan dengan label Do'a Dilindungi Allah dari Kejahatan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Do'a Dilindungi Allah dari Kejahatan. Tampilkan semua postingan

Kamis, 22 Februari 2024

Do'a Dilindungi Allah dari Kejahatan


Do'a Dilindungi Allah dari Kejahatan

عَنْ أَبِى هُرَيْرَةَ أَنَّهُ قَالَ جَاءَ رَجُلٌ إِلَى النَّبِىِّ -صلى الله عليه وسلم- فَقَالَ يَا رَسُولَ اللَّهِ مَا لَقِيتُ مِنْ عَقْرَبٍ لَدَغَتْنِى الْبَارِحَةَ قَالَ أَمَا لَوْ قُلْتَ حِينَ أَمْسَيْتَ أَعُوذُ بِكَلِمَاتِ اللَّهِ التَّامَّاتِ مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَ لَمْ تَضُرُّكَ

Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu berkata, “Ada seseorang yang datang menghadap Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam lalu berkata, ‘Wahai Rasulullah, mengapa aku menjumpai kalajengking yang menyengatku semalam.”
Rasulullah bersabda, “Andai ketika sore kamu membaca (yang artinya) ‘Aku berlindung kepada kalimat Allah yang sempurna dari kejahatan makhluk-Nya’ niscaya ia tidak akan mencelakaimu.’” (HR. Muslim).

*Pelajaran yang terdapat didalam hadits :* 

1- Inilah kalimat yang diajarkan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam. Singkat bacaannya. Namun ia memiliki keutamaan luar biasa. Pembacanya akan dilindungi Allah dari kejahatan, kecelakaan dan bahaya.

Doa singkat itu berbunyi:

أَعُوذُ بِكَلِمَاتِ اللَّهِ التَّامَّاتِ مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَ

(A’uudzu bikalimaatillaahit taammaati min syarri maa kholaq)
Artinya: Aku berlindung kepada kalimat Allah yang sempurna dari kejahatan makhluk-Nya.

2- Hadits ini juga dicantumkan Imam Nawawi rahimahullah dalam Riyadhus Shalihin dalam bab Zikir Pagi dan Sore. Sebab ia disunnahkan untuk dibaca di waktu pagi dan di waktu sore. Jika dibaca di waktu sore, maka pembacanya akan dilindungi Allah hingga pagi hari. Dan jika dibaca di waktu pagi, maka pembacanya akan dilindungi Allah hingga sore hari.

3- Karenanya KH. MOHAMMAD FARID NZ menyertakan doa ini dalam Al Ma’tsurat. Yakni zikir pagi dan sore yang ia susun dan merupakan salah satu zikir pagi dan sore yang paling populer. Menghimpun doa dan zikir dari Al Quran dan hadits secara apik. Yang di dalamnya terhimpun banyak keutamaan.

4- Maka ketika membaca kalimat singkat ini, tanamkan dalam diri bahwa kita memohon perlindungan kepada Allah dari seluruh kejahatan dan bahaya. Yakinlah bahwa Allah Maha Melindungi dan Dia kuasa melindungi hamba dari seluruh kejahatan makhluknya.

*Tema hadits yang berkaitan dengan Al Quran:* 

1- Yakinlah bahwa Allah Maha Melindungi dan Dia kuasa melindungi hamba dari seluruh kejahatan makhluknya.
Yakni dari kejahatan semua makhluk. Ibnu Katsir menjelaskan bahwa makna min syarri maa kholaq adalah “dari kejahatan seluruh makhluk.” (Tafsir Surat Al Falaq).

مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَ

dari kejahatan makhluk-Nya. (QS. Al-Falaq: 2).

3- Nabi Shallallahu'alaihi Wasallam memerintah­kan agar selalu disebut nama Allah dalam permulaan semua urusan untuk mengusir setan, baik saat hendak makan, bersetubuh, menyembelih maupun urusan-urusan lainnya.



وَقُلْ رَبِّ أَعُوذُ بِكَ مِنْ هَمَزَاتِ الشَّيَاطِينِ، وَأَعُوذُ بِكَ رَبِّ أَنْ يَحْضُرُونِ

Dan katakanlah, "Ya Tuhanku, aku berlindung kepada Engkau dari bisikan-bisikan setan. Dan aku berlindung (pula) kepada Engkau, ya Tuhanku, dari kedatangan mereka kepadaku.” (QS. Al Mukminun : 97-98).

Silaturahmi Daerah – 1Kader Penggerak NU Se-Lampung Barat

Silaturahmi Daerah – 1Kader Penggerak NU Se-Lampung Barat Minggu 27 Oktober 2024 yayasanarraihanbelalau.blogspot.com - Kader Pen...