15 CARA WUSHUL KPD ALLAH SWT

Assalaamu'alaikum wr wb

Writed by Edi Saputra, S.Pd.I

BismillaahirRohmaanirRohiim

Allaahumma sholli 'alaa Sayyidinaa Muhammad wa alaa aali Sayyidinaa Muhammad

15 CARA WUSHUL KPD ALLAH SWT


Hadratusyaikh KH. M. Hasyim Asy’ari dalam Kitabnya Ar Risalah Jami'ah Al Maqhosid menjelaskan 15 cara agar bisa Wushul Kepada Allah Swt.

Dari 15 ini siapapun bisa mengamalkannya walaupun hanya satu jenis amalan saja, yang penting diamalkan dg sungguh2, yaitu : 

1. Taubat (meninggalkan) dari segala hal yang haram dan yang makruh

2. Mencari ilmu sesuai kebutuhan

3. Melanggengkan diri dalam keadaan suci

4. Melanggengkan diri untuk melakukan sholat fardhu di awal waktu dengan berjamaah

5. Melanggengkan diri untuk melakukan sholat sunnah rawatib

6. Melanggengkan diri untuk melaksanakan sholat dhuha sebanyak delapan rakaat

7. Melanggengkan diri untuk melakukan sholat sunnah sebanyak enam rokaat diantara Magrib dan Isya

8. Melakukan sholat malam dan Sholat witir

9. Puasa sunnah di hari Senin dan Kamis

10. Puasa sunnah tiga hari dalam ayyamul biid (pertengahan bulan Hijriyah, ketika bulan purnama)

11. Puasa di hari-hari mulia

12. Membaca Al Quran dengan penuh penghayatan

13. Memperbanyak Istighfar

14. Memperbanyak sholawat kepada Nabi Muhammad SAW.

15. Melanggengkan diri untuk membaca dzkir-dzikir yang disunnahkan di pagi dan sore hari.

Mugi bermnfaat, kurg lbihnya mohon maaf yg sebesar besarnya.

Allaahumma sholli alaa Sayyidinaa Muhammad wa alaa aalihi wa shohbihi wa sallam.

Walhamdu lillaahi Robbil'aalamiin.

Wassalaamu'alaikum wr wb.


Komentar

Postingan Populer